logo blog
Selamat Datang Di Info Blog
Terima kasih atas kesediaan anda berkunjung di Info Blog ini,
Semoga apa yang Info Blog share dan tulis di sini dapat bermanfaat dan memberikan motivasi pada kita semua
untuk terus berkarya dan berbuat sesuatu yang dapat berguna bagi masyarakat, khususnya masyarakat Indonesia.

Pengin jadi Blogger, bingung mulainya ?

Info Blog, blogger bingungInfo Blog. Pengin jadi Blogger, tapi bingung untuk mulainya ....., itulah sebuah fenomena yang sering kita alami, terutama seperti aku ini yang masih newbie. Berputar-putar ...., berselancar di dunia internet, browsing ke sana kemari ..., namun informasi yang kudapatkan malah membingungkan, dari mana harus memulainya. Ach ..... daripada bingung mending aku urutkan aja proses-proses membuat blog yang berkualitas (berdasarkan pengalaman aku) agar mampu bersaing di mata search engine, seperti Info Blog ini (yang nota bene masih baru, sekitar umur 4 bulan ...., namun telah berhasil merebut posisi pada halaman pertama daftar hasil pencarian Google search engine).

Pada dasarnya dalam mengelola Info Blog ini aku tidak melakukan hal-hal (aktivitas blogging) yang berlebihan, terutama dalam rangka mencari backlink (SEO OffPage). Terus terang, hal ini aku lakukan karena kekhawatiran terkena "spammer image", dan oleh karenanya maka "site linking" dalam Alexarank Widget masih sangat kecil, sekitar 15 saja. Bagiku hal tersebut tidak terlalu bermasalah, karena faktor backlink ini telah aku "barter"-kan dengan sejumlah artikel-artikel yang berkualitas (dan mudah-mudahan original) dan sedikit memaksimalkan internal linking.

Berikut ini adalah langkah-langkah aku dalam memaksimalkan Info Blog ini, sebagai berikut  :

1. Memaksimalkan SEO OnPage Blog.
Langkah awal dalam hal memaksimalkan SEO OnPage Blog ini aku tempuh dengan mengoptimasi template blog (responsive templatenya), dan dalam hal ini aku hanya mempergunakan bantuan dari HTML Optimizer yang bertujuan untuk merapatkan semua script-script HTML Template blog, sehingga tidak ada ruang kosong diantara script yang satu dengan script lainnya. Pada faktanya, hal ini rupanya mampu untuk meningkatkan kecepatan loading blog ini.

Langkah berikutnya adalah membuang semua widget-widget blog yang tidak terlalu dibutuhkan atau tidak terlalu penting, serta hanya menampilkan 5 (lima) artikel pada halaman homepagenya. Disamping itu aku juga tidak memasang banner iklan pada halaman homepage ini.

Alhasil, beberapa langkah awal di atas mampu meningkatkan kecepatan loading blog di atas angka 80%, baik dari hasil pengukuran dengan menggunakan Google PageSpeed Insight maupun dengan menggunakan GT Metrix. Dalam hal ini aku tidak berambisi untuk mencapai tingkatan nilai 90% atau lebih, karena hal ini akan membuat tampilan sebuah blog menjadi membosankan dari kacamata "human" atau pengunjung. Proses ini telah aku terapkan pada blog-blog aku yang lainnya, ternyata hasilnya tidak terlalu banyak menarik minat pengunjung. Bosan kali yach .........., karena tampilannya terkesan monoton, kurang variatif.

Setelah proses optimasi Template dan Tampilan blog, maka langkah berikutnya adalah dengan sedapat mungkin menuliskan artikel-artikel atau konten-konten yang berkualitas, dan kalau mungkin konten-konten yang original. Dan kalau toh terpaksa copy paste, maka artikel itu akan aku buat menjadi berbeda dengan artikel aslinya, dengan berbagai tambahan-tambahan yang memungkinkan untuk memperjelas intisari pembahasannya.

2. Proses Promosi Blog dan Artikelnya.
Dalam kaitan dengan promosi blog berikut artikel-artikelnya, dalam hal ini aku tidak terlalu berambisi dengan mempergunakan banyak social media. Aku lebih memfokuskan diri pada produk-produk Google Plus dengan segala bentuk variannya, semacam Google Plus Communities. Social Media semacam Facebook dan Twitter tidak terlalu aku pergunakan, karena dalam kasus yang lain, blog aku menjadi tenggelam, kalah dengan Facebook Fanspage dalam daftar hasil pencarian Google search engine. Sungguh ini merupakan sebuah kisah tragis. Maksudnya ingin berpromosi artikel lewat fanspage, namun faktanya blog aku jadi kalah posisi ama Facebook.

Langkah promosi blog berikutnya adalah dengan memanfaatkan beberapa forum social yang ada, dengan menulis thread-thread baru berikut link-back yang menuju ke halaman homepage maupun langsung menuju ke halaman artikel blog yang bersangkutan. Upaya ini ternyata cukup membawa hasil yang signifikan untuk meraup jumlah kunjungan (traffic) walaupun masih belum terlalu banyak, namun hasilnya cukup membuat posisi blog ini menjadi stabil terorientasi pada halaman pertama pada daftar hasil pencarian Google search engine berdasarkan kata kunci (keyword) tertentu. Cukup lumayan juga, hasil analisa terakhir (saat artikel ini dibuat) telah berada pada urutan pertama dengan mengalahkan para pesaing yang berjumlah sekitar 1.930.000.000. Sangat-sangat mengagumkan bagiku ..... !!!

3. Proses Mendapatkan Backlink.
Proses mendapatkan backlink yang lakukan adalah cukup sederhana, yaitu dengan mengoptimalkan aktivitas blogwalking ke beberapa blog-blog tetangga, dengan meninggalkan jejak pada kolom komentar yang memang telah tersedia pada setiap postingan blog. Proses ini tidak terlalu berhasil, karena masih banyak blogger yang menerapkan fitur moderasi komentar. Tapi itu hak mereka-mereka, dan kita tidak dapat protes karenanya, kita wajib menghormati privasi masing-masing blogger dalam rangka mengamankan blog yang dimilikinya itu.

Selain dari aktivitas blogwalking, maka perolehan backlink lebih banyak aku dapatkan dari hasil komentar thread pada beberapa forum social, disamping juga dari hasil menulis beberapa thread. Dalam pandangan aku pola ini lebih efisien dari pada aktivitas blogwalking yang tetap saja terpantau spam oleh Google bila kita tidak berhati-hati. Selain kedua cara tersebut, proses mendapatkan backlink juga aku peroleh dengan memasang signature pada beberapa forum social. Hasilnya bagus juga kok .........

Demikianlah uraian aku, yang semuanya ini merupakan review terhadap aktivitas blogging aku selama ini, semoga dapat menginspirasi blogger-blogger yang lain. Salam blogger ...................................

Enter your email address to get update from Info Blog.
Print PDF
Next
« Prev Post
Previous
Next Post »

1 komentar:

Kadang hal ini terjadi juga padaku ........ mantap atas solusinya

Balas

Silahkan meninggalkan komentar yang sesuai dengan artikel di atas, komentar anda sangat berguna bagi perkembangan blog ini di masa-masa mendatang.
Mohon jangan melakukan spam, atau promosi produk atau apapun yang tergolong hal-hal negatif
Mohon maaf bilamana terjadi keterlambatan balasan komentar.

Copyright © 2015. Info Blog 97 - All Rights Reserved | Template Created by Info Blog Proudly powered by Blogger