logo blog
Selamat Datang Di Info Blog
Terima kasih atas kesediaan anda berkunjung di Info Blog ini,
Semoga apa yang Info Blog share dan tulis di sini dapat bermanfaat dan memberikan motivasi pada kita semua
untuk terus berkarya dan berbuat sesuatu yang dapat berguna bagi masyarakat, khususnya masyarakat Indonesia.

Info Blog, tentang SEO OffPage

Info Blog. Sebelum membahas lebih lanjut mengenai SEO OffPage, alangkah baiknya saya membahasnya dari dasar, baik itu pengertian maupun hal-hal lain yang menjadi faktor-faktor penentu SEO OffPage sebuah blog atau website. Dengan demikian bagi Anda yang baru mempelajari hal tentang SEO (search engine optimization) dapat memahaminya secara perlahan. Perlu saya sampaikan kepada Anda sebagaimana artikel yang pernah saya publis sebelumnya bahwa saya bukan master atau pakar SEO, silahkan dibaca. Namun saya adalah salah seorang pengamat tehnik-tehnik SEO, artinya saya terus mengamati berbagai tehnik SEO yang dilakukan oleh master-master SEO baik master SEO Indonesia maupun master SEO Eropa dan negara lain. Dengan demikian dari apa yang saya amati tersebut dapat saya mengambil beberapa kesimpulan awal, setelah itu saya coba untuk mempraktekkannya sesuai dengan pemahaman saya.

SEO Off Page

SEO OffPage Optimization atau optimasi seo offpage dapat dikatakan sebagai sebuah praktek optimasi yang dilakukan di luar blog (eksternal) maupun website (dibelakang layar). Artinya dalam optimasi seo offpage ini Anda di tuntut untuk membangun sebanyak-banyaknya backlink yang mengarah ke blog atau website yang Anda miliki dalam artian link building. Banyak memang cara dan teknik yang bisa digunakan untuk optimasi blog dengan teknik seo offpage ini, salah satu yang banyak digunakan oleh para webmaster adalah dengan mendapatkan backlink yang berkualitas dan dengan kategori dofollow.

Panduan seo mengenai seo offpage ini memang tidak mudah, karena Anda harus konsisten untuk mencari dan mendapatkan backlink. Hasil proses SEO OffPage ini dapat berdampak pada naiknya google pagerank blog atau website. Selain itu blog/website dan halaman yang terdapat didalamnya juga mampu menduduki peringkat teratas pada hasil SERP (search engine result page). Bagi Anda seorang internet marketing mungkin teknik seo ini tidak asing lagi, atau Anda sudah menguasainya untuk mendapatkan uang dari blog atau website dengan membuat toko online atau menulis review terhadap klien Anda dengan keyword pasang iklan murah.

Keuntungan menguasai SEO OffPage ini sangat banyak, salah satu diantaranya adalah dengan membuka jasa seo berkualitas dan murah bagi website yang bisnis oriented dengan memberikan layanan backlink. Jadi ketika Anda membuka jasa seo tersebut maka salah satu hal yang Anda lakukan adalah mencari dan atau membuat backlink yang akan diarahkan ke webite klien Anda dengan harapan website tersebut menduduki peringkat atas di search engine dengan keyword tertentu.

Cara Optimasi SEO Off Page

Sebenarnya inti dari SEO OffPage ini adalah perolehan backlink berkualitas yaitu mencari sebanyak-banyak backlink dofollow yang mengarah ke sebuah blog atau website anda diantaranya backlink dari situs-situs seperti di bawah ini.

1. Social Bookmark

Untuk yang satu ini kita sudah disediakan beberapa social bookmark untuk mempromosikan website kita, sebagai pengetahuan saja sebagian besar blogger dari luar menjadikan social bookmark sebagai kegiatan wajib bagi mereka setelah melakukan pembaruan posting pada blog mereka. Beberapa social bookmark popular antara lain Digg, Pinterest, Delicious, StumbleUpon, Reddit dan masih banyak yang lainnya.

2. Forum

Ini salah satu media yang bisa kita gunakan dalam promosi website kita. Forum merupakan tempat yang paling efektif untuk mendapatkan traffic, salah satu caranya adalah kita post komentar pada thread yang orang buat dan kita tinggalkan signature yang diberi link ke website kita, thread harus sesuai dengan bahasan blog kita dan signature yang diberikan merupakan kata kunci yang kita pilih.

3. Artikel Directory

Artikel directory digunakan untuk memperkenalkan website kita keberbagai orang dengan cara menulis artikel dan meninggalkan link website kita itu sangat efektif untuk mendapatkan visitor.

4. Website Directory

Salah satu cara yang sebagian orang jarang lakukan adalah submit ke website directory sebenarnya ini bisa berdampak besar pada pengunjung blog anda (baca: cara meningkatkan pengunjung blog), kadang pada sebuah website baru untuk berada di page 1 google sangat sulit dan dengan cara menginputkan website kita pada website directory itu bisa terjadi karena sebagian besar website directory mempunyai pagerank yang tinggi dan traffic yang bagus.

5. Social Media

Sekarang social media merupakan hal pokok dalam SEO, social media sekarang sangat di perhitungkan oleh mesin pencarian google dan termasuk dalam algoritma SEO mereka, karena google beranggapan social media merupakan tempat berkumpulnya banyak orang dari berbagai penjuru dunia dan jika kita mendapatkan visitor yang masuk melalui social media itu google menganggap visitor kita merupakan manusia yang benar-benar tertarik dengan website kita dan bukan robot yang sering menyusup ke website.

Sebelum Anda melakukan optimasi SEO OffPage, saya mengingatkan kepada Anda untuk tidak melakukan optimasi secara berlebihan, karena dampaknya sangat fatal yaitu sebuah website atau blog mungkin dapat dihapus google karena dianggap sebagai spam. Untuk mendapatkan backlink dari situs yang telah saya sebutkan di atas lakukan secara berkala yaitu dengan 3 sampai 4 backlink per-harinya.

Demikian uraian tentang SEO OffPage, semoga dapat bermanfaat bagi anda semua. 

Enter your email address to get update from Info Blog.
Print PDF
Next
« Prev Post
Previous
Next Post »

2 komentar

Terima kasih gan untuk ilmu off page seo berguna banget buat ane masih belajar seo.

Balas

Backlink ini memang merupakan salah satu sarana untuk memperkuat eksistensi sebuah situs atau blog agar dapat bertahan di SERP.

Balas

Silahkan meninggalkan komentar yang sesuai dengan artikel di atas, komentar anda sangat berguna bagi perkembangan blog ini di masa-masa mendatang.
Mohon jangan melakukan spam, atau promosi produk atau apapun yang tergolong hal-hal negatif
Mohon maaf bilamana terjadi keterlambatan balasan komentar.

Copyright © 2015. Info Blog 97 - All Rights Reserved | Template Created by Info Blog Proudly powered by Blogger